Asal mula terbentuknya Desa Lembar Selatan yaitu berawal dari keinginan masyarakat yang mengharapkan peningkatan kualitas pelayanan public memngingat pusat pemerintahan desa induk (Lembar) jaraknya cukup jauh sekitar 3 km dari Dusun Lembar, Puyahan, Padak, Cemare, Pesanggaran, Sepakat Segenter dan Batu samban,
Disamping itu Desa Lembar pada saat ini terdiri dari 11 dusun dengan bentang wilayah yang cukup luas sehingga menghambat pemerataan pembangunan dalam berbagai sector serta minimnya sarana transportasi yang menuju ke desa induk.
Atas dasar itulah bersama para tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda serta masyarakat lainnya dari dusun lembar, puyahan, padak, Cemara, Batu Sumban dan penganggraan melakukan musyawarah bersama dan perjuangan serta proses yang cukup panjang dan lama, mereka bersama beberapa tokoh masyarakat, tokoh agama, dan para pemuda lainnya secara bersama-sama mengusulkan pemekaran desa, tentu saja banyak halangan dan rintangan yang dihadapi, namun berkat dukungan masyarakat dari keenam dusun tersebut akhirnya kepala Desa Lembar (Drs. Lalu Wiratakariadi) menyetujuai pemekaran desa. Selanjutnya maka tepat pada tanggal 10 maret 2010 diadakanlah rapat warga bertempat di Aula Kantor Desa Lembar.
Pada rapat trsebut terbentuklah nama desa pemekaran menjadi Desa persiapan Lembar Selatan lengkap dengan perangkatnya, dan pembentukan anggota BPD desa persiapan lembar selatan terbentuk pada tanggal 18 agustus 2010 dan sebagai tindak lanjut adalah respon dari pemerintah daerah, berdasarkan SK Bupati Lombok Barat Nomor 815/31/BPMPD/2010.
![]() |
Desa Lembar Selatan terletak di kecamatan Lembar kabupaten Lombok Barat Provinsi Nusa Tenggara Barat yang terbagi menjadi 11 Dusun. Desa Lembar Selatan termasuk desa yang keberadaanya baru berdiri, dari sisi umur Merupakan Desa Pemekaran Dari Desa Lembar. Selain itu desa Lembar Selatan merupakan salah satu desa dari 119 Desa di kabupaten Lombok Barat, dan juga merupakan salah satu Desa Wisata dari 60 Desa Wisata yang ada di Kabupaten Lombok Barat berdasarkan Surat Keputusan Bupati Lombok Barat Nomor 188.45/226/DISPAR/2022.
Desa Lembar Selatan pintu gerbang NTB bagian selatan melalui jalur laut karena memiliki kawasan pelabuhan laut dan berdampingan dengan pelabuhan internasional Gili Mas lembar, sehingga desa ini menjadi penyangga KEK Mandalika. Lembar Selatan memiliki kawasan wisata yang disebut Ekowisata Lembar Selatan (ELS).